Social Icons

Pages

Tampilkan postingan dengan label perang. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label perang. Tampilkan semua postingan

Kamis, 30 Oktober 2014

Teori Mengenai Perang menurut Machiavelli




Machiavelli menaruh perhatian besar pada masalah-masalah kemiliteran karena dia merasakan pengaruh masalah ini pada perkembangan peristiwa-peristiwa politik umumnya. Dalam buku-bukunya, seperti “Tata cara Perang”, “Principe”, Discorsi”, Machiavelli meninjau sekaligus menkritik lembaga-lembaga militer di jamannya.

Ketiadaan hubungan antara system politik di Italia dan alat kemiliteranya benar-benar disadari oleh Machiavelli.  Ada satu doktrin fundamental yang tidak benar, dimana orang-orang Italia menjalankan perang-perang mereka. “Tidaklah bisa dinamakan perang jika didalamnya orang tidak saling membunuh, kota-kota tidak dirampoki, atau jika wilayah-wilayah tidak hancurkan.”

Dalam doktrin tersebut, penghancuran Negara musuh menjadi target utama dari sebuah perang dan dalam perjuangan semcam itu apa saja diperbolehkan. Machiavelli pun mengomentari doktrin tersebut. Ia pun berkata, “Jika dia bisa menang dengan tipu muslihat dia tidak pernah berusaha untuk menang dengan jalan kekerasan, karena dia berpendapat bahwa kemenanganlah yang akan membawa kejayaan bagi pemenangya, bukan cara mendapatkan kemenangan itu”.

Machiavelli berpendapat bahwa perhatian seorang jenderal tidak boleh terbatas pada tindakan-tindakan militer semata. Seringkali, Machiavelli dikecam karena pandanganya yang seolah-olah keliru terhadap pentingnya penemuan artileri dan karena meremehkan peranan uang dalam perang. Padahal, Machiavelli melihat itu hanya salah satu bagian dari masalah umum tentang perang.

Dalam bukunya, di salah satu bab yang berjudul, “uang bukanlah jiwa dari peperangan walaupun umumnya dianggap demikian”, dia menarik kesimpulan bahwa, masalahnya bukan terletak pada emas, tetapi pada kualitas prajurit-prajurit militer. Sebab kesuksesan mereka tergantung dari kualitas prajurit tersebut. Baginya, prajurit-prajurit bagus tidak akan sulit mendapatkan emas, sedangkan belum tentu emas dapat membeli prajurit-prajurit berkualitas baik seperti ini.
 
 
Blogger Templates